Perbedaan Antara Main Dealer dan Dealer Toyota Surabaya

Teman – teman, apakah Anda pernah mengganggap main dealer sama dengan dealer? Kondisi seperti ini mungkin dialami oleh para pengguna mobil dan atau motor Toyota Auto2000 yang belum familiar dengan kata tersebut. Nah, untuk menjawab pertanyaan sebelumnya, simak terus uraian singkat ini ya.

Sebelum Anda mengenal apa itu main dealer, Anda harus memahami terlebih dahulu apa itu ATPM. Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) adalah badan usaha yang ditunjuk untuk memproduksi dan atau memasarkan suatu merek tertentu di suatu wilayah yang ada di Indonesia oleh produsen utama (principle) yang umumnya berada di luar negeri. Contohnya adalah ATPM Toyota Astra Motor (TAM). ATPM bertujuan untuk memasarkan produknya ke konsumen akhir, jadi ATPM membutuhkan sosok main dealer sebagai perantaranya. Hal ini dikarenakan jumlah dealer yang sangat banyak, sehingga peran main dealer sangat diperlukan.

Main dealer adalah badan usaha yang ditunjuk oleh Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) untuk mendistribusikan dan memasarkan produk ke masing-masing dealer. Sehingga dapat dikatakan bahwa main dealer adalah induk dari masing-masing dealer yang tersebar di wilayahnya. Sedangkan, ATPM adalah induk dari main dealer.

Sedangkan, dealer adalah badan usaha atau perorangan yang memasarkan produk secara langsung (direct selling) ke konsumen akhir. Dalam menjalankan bisnisnya, dealer akan meminta produk ke main dealer dan main dealer akan mendapatkan pasokan dari ATPM.

Dapat disimpulkan bahwa persamaan keduanya adalah badan usaha yang sama-sama memegang satu merek dagang. Perbedaannya adalah main dealer merupakan marketing Business to Business (B2B) dengan memasarkan ataupun mendistribusikan merek ke dealer. Sedangkan, dealer merupakan marketing Business to Customer (B2C) yang berfungsi sebagai pemasar ke konsumen secara langsung.

Sebagai ilustrasi sederhana, PT. Toyota Astra Motor (TAM) sebagai Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) kendaraan Toyota di Indonesia. Oleh karena itu, untuk menjalankan bisnisnya dibutuhkan main dealer sebagai rekanan dalam mendistribusikan ke masing-masing dealer.

Di Surabaya misalnya, main dealer mobil Toyota adalah Auto2000, salah satu anak perusahaan dari Astra International. Sebagai main dealer, Auto2000 tidak diperkenankan untuk memasarkan mobil Toyota secara langsung ke konsumen. Oleh karena itu, Auto2000 akan mendistribusikan ke masing-masing dealer untuk selanjutnya dipasarkan secara langsung ke konsumen. Salah satu dealer resmi di Surabaya adalah Auto2000 Wiyung Surabaya.

Jika Anda ingin membeli mobil dan atau motor Toyota, maka Anda harus mencari dealer resmi yang bekerjasama secara langsung dengan main dealer setempat. Biasanya dealer resmi dapat dilihat dari showroom yang memiliki standar dealer resmi milik main dealer atau ATPM.

Nah buat Anda ingin mendapatkan pengalaman layanan prima dan didukung fasilitas maupun kualitas yang baik, silahkan datang ke dealer Auto2000 seperti halnya Wiyung Surabaya. Untuk update info atau lokasi terbaru yang ada di Surabaya, kunjungilah https://auto2000.co.id/kotacabang/surabaya/

Gimana sudah cukup jelas bukan ? Cocok ya buat jadi resolusi 2018 mendatang, punya mobil Toyota baru.

keponih.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *